Cintai Produk Dalam Negeri, Mendag Musnahkan Pakain Bekas Senilai 10 Milliar

Cintai Produk Dalam Negeri Dengan Pemusnahan Barang Senilai 10 M
Barang 10 M dimusnahkan demi Produk Dalam Negeri

INDEK.ID, Riau – Cinta pada produk dalam negeri tidak hanya sebatas wacana saja yang dikeluarkan oleh pemerintah pusat, tetapi dirasakan betul oleh para pelaku industri dalam negeri.

Kemaren (17/03), Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan membakar pakaian bekas seperti, pakaian, sepatu, tas dan sebagainya yang diduga asal impor.

Pembakaran atau pemusnahan tersebut sebagai bentuk kometmen pemerintah dalam proses pengawasan dan penegakan hukum tentang pelanggaran bidang perdaganagn dan perlindungan konsumen.

“pemusnahan ini merupakan salah satu bentuk komitmen Kementerian Perdagangan dalam proses pengawasan dan penegakan hukum terkait dengan pelanggaran di bidang perdagangan dan perlindungan konsumen” kata Mendag setelah melakukan pemusnahan pakaian bekas, Riau (17/03/2023).

Pemusnahan pakaian bekas yang berjumlah 730 bal atau senilai Rp10 miliar, Kementerian Perdagangan didampingi oleh Wakil Gubernur Riau, Edy Nasution serta Plt Direktur Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga, Moga Simatupang.

Selain menegakan aturan, pemusnahan tersebut juga merupakan menindaklanjuti arahan atau amanah dari Preseiden Jokowi yang mengecam pakaian bekas, karena menurut Presiden Jokowi semua itu dapat menghambat kemajuan industri dalam negeri

“pemusnahan ini juga merupakan langkah nyata Kemendag dalam menindaklanjuti arahan Presiden yang mengecam impor pakaian bekas karena telah mengganggu industri dalam negeri” tambahnya

Dasar hukum pemusnahan pakaian bekas sesuai Peraturan Kementerian Perdagangan Nomor 40 Tahun 2022 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 18 Tahun 2021 tentang Barang Dilarang Ekspor dan Barang Dilarang Impor.

Pemerintah pusat atau Kementerian Perdagangan sangat berharap masyarakat Indonesia lebih mencintai produk dalam negeri dengan membeli dan mengunakannya sebagaimana mestinya agar dapat memperkuat industri dalam negeri.

Baca juga; Belanja Pemerintah 200 T, Business Matching Resmi Ditutup

kemajuan Industri dalam negeri dapat pula ditentukan oleh masyarakat yang lebih mencintai dan merasa bangga akan produk dalam negeri.

Jika semua itu sudah tumbuh subur dihati masyarakat Indonesia maka kemajuan ekonomi nasional semakin cepat.

Dan angka pengangguran semakin hari semakin berkurang jumlahnya, tentunya juga akan berdampak pada kenyaman hidup yang sejahtera karena akan sulit ada tindakan pencurian atau sebagainya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *